Duel Borneo FC vs Persipura, Sama-sama Memburu Kado Ulang Tahun

Tim Persipura Saat Melakukan Selebrasi / Istimewa

JAYAPURA, wartaplus.com - Persipura Jayapura akan melakoni laga keduanya di kompetisi Liga 1 2020 saat bertandang ke markas Borneo FC di Stadion Segiri Samarinda, Sabtu (7/3) besok.

Laga tersebut diprediksikan akan berjalan seru, mengingat kedua tim sama-sama berambisi membidik kemenangan sebagai kado ulang tahun.

Seperti diketahui, 7 Maret besok merupakan hari jadi Kota Jayapura yang ke-110 tahun sekaligus bertepatan dengan berdirinya klub Borneo FC.

"Target kita di sini ingin menang dan meskipun itu bukan perkara yang mudah tapi semoga kenang-kenangan 2011 silam bisa terulang lagi dan kita bisa sukses lagi di sini," ujar Jacksen jelang laga, Jumat (6/3).

"Tim kita sudah siap dan sudah melakukan berbagai persiapan hampir dua bulan untuk menjalani kompetisi ini. Kita juga sudah berada disini sejak dua hari dan tidak ada kendala apapun dan tim kita dalam kondisi yang baik dan kita siap untuk menjalankan tugas kita besok," sambungnya.

Meski sadar jika perjuangan untuk merebut poin di Samarinda bukanlah perkara yang mudah, namun Jacksen percaya dengan dukungan doa masyarakat Papua timnya bisa meraih target yang diharapkan.

"Kta tahu bukan pekerjaan yang mudah mendapatkan angka disini. Tapi semoga dengan usaha keras dan dukungan doa dari masyarakat Papua kita bisa sukses di Stadion Segiri ini," pungkasnya.

Saat ini, Persipura tengah menempati peringat keempat di papan klasemen sementara Liga 1 2020 dengan raihan tiga poin. Sementara Borneo FC masih berada diperingkat ke-13 usai dikalahkan Persija Jakarta di laga perdana.**