Lukas Enembe Akan Dimakamkan Kamis Sore

Tampak Penjabat Gubernur Papua, Ridwan Rumasukun melayat ke rumah duka di Sentosa RSPAD Gatot Subroto Jakarta/ Istimewa

JAYAPURA,wartaplus.com - Mantan Gubernur Papua, Lukas Enembe rencananya akan dimakamkan pada Kamis (28/12/2023) sore.

Keputusan ini diambil setelah rapat antara Forkopimda Papua dengan keluarga dan Pimpinan GIDI di STAKIN Sentani pada Rabu (27/12/2023) siang.

Dalam rapat yang berlangsung menyebutkan bahwa jenazah Mantan Gubernur Papua, Lukas Enembe akan tiba di Bandara Sentani pada Kamis pagi pukul 09.00 WIT dan akan dijemput oleh Pimpinan GIDI beserta mahasiswa STT GIDI Sentani.

Setelah itu, jenazah Lukas Enembe akan dibawa ke Lapangan SATAKIN untuk prosesi ibadah dan pelepasan dari Pemprov Papua. 

" Nanti jenazah akan dijemput oleh pimpinan Gereja GIDI dan mahasiswa STT GIDI. Sementara masyarakat umum bisa menunggu di STAKIN atau rumah duka di Koya Tengah," kata Kapolres Jayapura, AKBP Fredrickus Maclarimboen kepada wartawan di Sentani, Kabupaten Jayapura, Rabu (27/12/2023) sore.

"Nanti di Lapangan STAKIN akan ada prosesi dari gereja dan pemerintah sebelum dibawa ke rumah duka. Waktunya sekitar 3 jam disana," tambah kapolres.

Setelah itu kata kapolres, jenazah Lukas Enembe akan dibawa ke rumah duka di Koya dan dilanjutkan dengan pemakaman. 

Selama iringan jenazah ke rumah duka, masyarakat diminta untuk menghentikan aktivitas sementara sebagai bentuk penghormatan kepada Almarhum Lukas Enembe yang pernah menjabat sebagai Gubernur Papua. 

"Selama jenazah dibawa menuju rumah duka di Koya Barat, kami menghinbau kepada masyarakat yang berada di rute yang akan dilalui jenazah untuk menghentikan aktivitas sementara sebagai bentuk penghormatan kepada beliau sebagai pemimpin Papua," pintanya.

Kapolres menambahkan, setelah tiba di rumah duka Koya akan dilanjutkan dengan ibadah pemakaman.

"Jenazah akan dimakamkan pukul 15.00 WIT. Tapi sebelum itu akan diberikan kesempatan kepada masyarakat untuk memberikan penghormatan kepada almarhum, baru setelah itu dilakukan pemakaman di kediamannya di Koya," tandasnya. (**)