Hari Pertama Karantina, Warga Pasar Hamadi Terima Paket Sembako dari Pemprov Papua

Penyerahan paket sembako kepada warga kawasan pasar Hamadi yang di karantina, Selasa (12/5)/Andi Riri

JAYAPURA, wartaplus.com - Hari pertama masa karantina, Selasa (12/5), warga  kawasan pasar Hamadi terima bantuan paket sembako dari pemerintah Provinsi Papua.

Penyerahan paket sembako secara simbolis oleh Penjabat Sekda Provinsi Papua, Ridwan Rumasukun yang dirangkaikan dengan sosialisasi tentang pemberlakuan aktivitas warga hingga pukul 14.00 WIT oleh Wali Kota Jayapura, Benhur Tomi Mano bersama TNI Polri. Pembatasan aktivitas warga Kota Jayapura akan mulai diberlakukan pada 17 Mei mendatang

Paket sembako yang disalurkan tak hanya untuk warga kelurahan Hamadi tetapi juga kelurahan Entrop yang juga di karantina. Sebanyak 3.323 paket sembako disiapkan untuk mereka yang terdampak Covid-19 di dua kelurahan tersebut.

Dalam arahannya, Sekda Ridwan mengimbau warga Kelurahan Hamadi dan Entrop agar tetap menjalankan imbauan pemerintah dengan bekerja dan belajar dari rumah. Selain itu, wajib menggunakan masker saat beraktivitas di luar rumah.

“Intinya ikuti saja apa yang diarahkan oleh pemerintah agar kita semua bisa sehat. Sehingga dapat berkumpul lagi bersama-sama di Pasar Hamadi,” imbaunya

Sementara itu, Walikota Jayapura Benhur Tommy Mano mengapresiasi bantuan yang diberikan Pemprov Papua, sebab bertepatan dengan rencana Pemkot Jayapura menutup Pasar Hamadi dan sekitarnya selama 14 hari kedepan. Penutupan pasar Hamadi guna memutus mata rantai penyebaran Covid-19. Di mana sebelumnya terdapat 10 orang penjual ikan yang positif terpapar Covid-19

“Penutupan pasar ini sebenarnya sebuah keputusan sulit tapi harus diambil karena saya tak ingin warga Hamadi dan Entrop meninggal karena wabah ini,” kata Wali Kota.

Untuk itu, dirinya meminta semua warga yang ada di kawasan pasar Hamadi agar tetap menjalankan seruan pemerintah sehingga wabah Covid-19 tersebut dapat segera diputus.

Wali Kota BTM menambahkan, dalam waktu dekat bakal dilakukan rapid test (maupun PCR bagi yang reaktif) kepada seluruh warga Kelurahan Hamadi dan Entrop. Bila ada yang terinfeksi akan di karantina di Hotel Sahid Jayapura.

“Tujuannya jelas untuk putus mata rantai penyebaran Covid-19. Untuk itu saya minta bantu seluruh warga Hamadi dan Entrop agar mematuhi imbauan pemerintah sebagaimana yang sudah kami sampaikan seperti tetap berada di rumah dan wajib pakai masker di luar rumah,” tutupnya.**