Pesawat Milik MAF Jatuh di Danau Sentani

Pesawat milik MAF/ Istimewa

SENTANI,wartaplus.com- Sebuah pesawat perintis milik Mission Aviation Fellowship (MAF) jatuh di Danau Sentani, sesaat setelah take off dari Bandara Sentani pada Selasa (12/5) pagi. Pesawat dengan nomor registrasi PK-MEC itu rencananya terbang menuju Distrik Mamit, Kabupaten Tolikara dengan membawa cargo.

General Menajer PT. Angkas Pura I Bandara Sentani, Antonius Widyo Pramono yang dikonfirmasi membenarkan kejadian tersebut. “ Memang benar ada satu pesawat yang jatuh di Danau Sentani,” katanya singkat.

Ia menyebut, pesawat tersebut hanya membawa cargo dan tidak ada penumpang. “ Sejauh ini tidak ada penumpang hanya barang. Jadi di dalam pesawat hanya pilot saja,” ucapnya.

Sementara itu,tim SAR gabungan saat ini sudah berada di Danau Sentani untuk melakukan pencarian pesawat karena diduga pesawat tenggelam di dasar danau.