Pengungsi Banjir Bandang Sentani Senang dapat Jersey dari Persipura

Ketua Umum Persipura, Benhur Tomi Mano, Ian Louis Kabes dan Manager Persipura, Rudy Maswi saat memberikan sebuah Jersey khusus untuk Nuel Bahabol/Djarwo

JAYAPURA - Tak hanya memberikan bantuan logistik, skuat Persipura Jayapura juga membagikan ratusan Jersey bagi para pengungsi korban banjir bandang Sentani, Kabupaten Jayapura, Selasa (26/03) kemarin.

Sebuah Jersey khusus yang dibubuhi tanda tangan dari para perwakilan pemain dan juga pelatih serta manajemen Persipura diberikan langsung kepada Nuel Bahabol, salah seorang anak pengungsian berusia 16 tahun.

Nuel yang menerima langsung Jersey tersebut merasa bahagia karena ia tidak menyangka posko GOR Toware yang ditempatinya bersama kedua orang tuanya dan juga ratusan korban lainnya telah disinggahi oleh skuat Persipura yang hanya pernah dilihatnya melalui layar kaca.

"Saya senang sekali karena ini baru pengalaman pertama bisa ketemu dengan Persipura. Karena biasa hanya nonton di televisi saja, tapi belum ketemu langsung. Jersey ini akan saya simpan karena ini kenang-kenangan," ujar Nuel.

Di tempat yang sama, asisten manajer Persipura, Bento Madubun berharap jika apa yang telah diberikan oleh pihaknya ini bisa menjadi penyemangat bagi para korban, meski ia menuturkan bantuan yang bisa diberikan tidak berjumlah banyak.

"Doa terbaik dari kita selalu untuk para korban, semoga ini bisa menjadi yang terbaik bagi saudara-saudara kita semua. Dan kita turut mendoakan agar tidak ada lagi bencana lainnya," tandasnya. *