Awal Januari, Persipura Berharap Sudah Ada Kesepakatan dengan Pihak Sponsor

Ketua Umum Persipura Jayapura, Benhur Tomi Mano / wartaplus

JAYAPURA,- Manajemen Persipura Jayapura berharap proses penandatanganan kesepakatan kerjasama dengan pihak sponsor utama, Bank Papua dan PT Freeport Indonesia bisa segera terealisasi di awal Januari 2019.

Pasalnya, Ketua Umum Persipura, Benhur Tomi Mano tak ingin menelan kegagalan seperti di awal musim lalu, karena lambatnya respon dari pihak sponsor.

Benhur berharap, pihaknya bisa segera melakukan proses penandatanganan kerjasama dengan pihak sponsor, sehingga bisa bergerak cepat di bursa transfer untuk berburu pemain-pemain berkualitas.

"Kalau boleh, awal Januari ini sudah ada proses tanda tangan. Kalau kita lambat kan pemain kita akan lari keluar dan kita juga susah untuk merekrut pemain baru," ungkap Benhur, Kamis (03/01).

Selain tak mau mengulang kegagalan di awal musim lalu, Benhur juga menegaskan jika timnya tak ingin kehilangan pemain-pemain berkualitas di bursa transfer.

"Yah tentu kita berharap proses penandatanganan bisa cepat dilakukan, agar kita tidak merekrut pemain-pemain sisa," ujarnya.

Sebelumnya, manajemen Persipura menolak dana sponsor yang akan diberikan oleh Bank Papua senilai Rp 8,5 miliar karena dianggap terlalu kecil. Benhur bahkan menegaskan akan menarik saham dan aset dari Bank Papua jika tak mendukung Persipura dengan gelontoran dana sebesar Rp 15 miliar. *