Kejari Jayapura Bekerjasama PMI Gelar Donor Darah, Sambut Hari Bakti Adhyaksa ke-63

Kajari Jayapura, Alexander Sinuraya berfoto bersama Ketua PMI Kota Jayapura, Rustan Saru dan pengurus IAD Daerah Jayapura/istimewa

JAYAPURA, wartaplus.com - Kejaksaan Negeri (Kejari) Jayapura bekerjasama dengan Palang Merah Indonesia (PMI) Kota Jayapura, menggelar aksi donor darah, bertempat di kantor Kejari Jayapura, APO, Kota Jayapura, Senin (17/07).
Aksi donor darah ini merupakan rangkaian menyambut Hari Bakti Adhyaksa ke-63 Tahun 2023.

Selain diikuti oleh jajaran Kejari Jayapura dan Anggota Ikatan Adhyaksa Dharmakarini (IAD) Daerah Jayapura, juga diikuti oleh personil TNI Polri dan intansi/lembaga lainnya yang menjadi mitra Kejari Jayapura serta masyarakat umum.

Kepala Kejaksaan Negeri Jayapura, Lukas Alexander Sinuraya kepada wartawan mengatakan kegiatan ini sebagai bentuk kepedulian pihaknya terhadap kebutuhan darah untuk masyarakat di Jayapura.
“Kami bersama sama mendonorkan darah kita bagi masyarakat yang memang memenuhi standar untuk melakukan donor darah, supaya bisa berbagi,” katanya.

Kajari Jayapura, Alexander Sinuraya sedang diambil darahnya

Kesehatan Tubuh

Alex berharap, aksi sosial seperti ini tidak hanya dilakukan pada saat momen peringata Hari Bakti Adhyaksa ke-63 tahun 2023, tapi aksi ini bisa ditanamkan kepada seluruh insan Adhyaksa, khususnya bahwa donor darah ini selain membantu sesama juga menjaga kesehatan tubuh bagi pendonor darah.

Ketua PMI Kota Jayapura, Dr Ir H Rustan Saru, mengatakan aksi donor darah ini merupakan hal yang positif dalam rangka memberikan bantuan sosial kemanusiaan, berupa donor darah kepada warga yang membutuhkan darah.

Rustan menjelaskan, aksi donor darah di Kejari Jayapura ini pihaknya menargetkan 75 kantong darah.

“Kita berharap mudah-mudahan target ini terpenuhi, sehingga betul-betul membantu persediaan darah di PMI Kota Jayapura, karena setiap hari kita butuh paling sedikit 50 kantong darah,” jelasnya.

Menurut Rustan Saru, stok darah di PMI Kota Jayapura selalu ada, namun terbatas. Karena hanya bisa mendapatkan secara sukarela rata-rata 30 kantong darah perhari, tapi kebutuhan sebenarnya 50 kantong perhari, sehingga masih minus 20 kantong darah setiap hari.

“Kita masih butuh donor pengganti dari keluarga pasien atau dari mitra kerja yang bisa mengganti darah dari pasien yang belum tranfusi darah, dengan demikian kebutuhan darah tetap terpenuhi,” ungkapnya.

Ketua Ikatan Adhyaksa Dharmakarini (IAD) Daerah Jayapura, Ny. Barin Lukas Alexander Sinuraya mengatakan, selain aksi donor darah, pihaknya juga menggelar anjangsana kepada para pensiunan Kejari Jayapura, penyerahan bantuan sosial ke dua Panti Asuhan di Sentani, Kabupaten Jayapura dan puncak acara Hari Bakti Adhyaksa ke-63 tahun 2023 pada Sabtu (22/07/2023) di Aula Kejari Jayapura.**