Tangkal Corona, Nasdem Papua Lakukan Penyemprotan Disinfektan ke Rumah Warga dan Tempat Ibadah

Penyemprotan desinfektan oleh tim Nasdem Papua di rumah rumah warga di Sentani Kabupaten Jayapura/Andy

SENTANIwartaplus.com - Sebagai upaya menangkal penyebaran virus corona atau covid-19 di Kabupaten Jayapura, DPW Partai Nasdem Provinsi Papua bersama Dinas Kesehatan Kabupaten Jayapura melakukan aksi sosial dengan penyemprotan disinfektan di pemukiman warga, sekolah dan rumah ibadah.

Ketua DPW Partai Nasdem Provinsi, Mathius Awitow, menyatakan, aksi sosial ini dilakukan untuk mencegah penyebaran virus corona atau covid-19 di Papua khususnya di Kabupaten Jayapura.

“ Ini adalah aksi nyata dari partai Nadem dalam membantu pemerintah dan masyarakat untuk mencegah penyebaran covid-19 ini. penyemprotan disinfektan kami lakukan di rumah warga, sekolah dan sejumlah tempat ibadah,” kata Mathius Awoitauw kepada wartawan di Sentani, Sabtu (28/3).

Mathius mengungkapkan, Kota Sentani merupakan pintu masuk bagi penduduk dari luar papua maupun pengunungan papua melalui bandara sentani, sehingga kawasan ini harus bebas dari wabah virus corona.

“ Sentani adalah pintu masuk Papua terutama melalui bandara sentani, oleh karena itu kawasan ini harus steril dari wabah cirus corona ini. Kita akan bergerak untuk melakukan upaya pencegahan terhadap wabah virus corona,” bebernya.

Selain di Kabupaten Jayapura, Partai Nasdem juga akan malakukan aksi yang sama di Kabupaten Merauke.

“ Nantinya kita juga akan melakukan penyemprotan di Merauke karena disana jumlah pasien virus corona ini cukup banyak, sehingga menjadi atensi kami juga untuk membantu pemerintah,” tandasnya.**