Masyarakat Megambilis Terharu Dengan Kehadiran Pjs Bupati Mamteng

KOBAKMA - Masyarakat Distrik Megambilis, Kabupaten Mamberamo Tengah (Mamteng) terharu dengan kehadiran Pejabat Sementara (Pjs) Bupati Mamteng, Reky D Ambrauw  didampingi sejumlah pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dilingkungan Pemkab Mamteng bersama Kapolres Mamteng, AKBP Deni H yang menyambangi Distrik Megambilis, Mamteng dengan menggunakan pesawat Grand Caravan tiba di Ibukota Distrik Megambilis, Taria, Selasa (13/3).

Rombongan Pjs Bupati Reky Ambrauw disambut dengan pengalungan bunga oleh Kadistrik Megambilis, Yulianus Bolloy, dan masyarakat Megambilis.

Dikutip dari rilis yang dikirimkan ke redaksi wartaplus.com, perwakilan Masyarakat Megambilis, Kostan Barusa menyampaikan terima kasih dan terharu dengan kunjungan Pjs Bupati Mamteng dan rombongan.

"Ini luar biasa bapak bisa hadir disini bersama dengan kami mendengar langsung apa yang menjadi keluh kesah kami, semoga bapak bisa membantu kami, kami disini masih kekurangan rumah, kami minta bapak bantu kami,"ungkapnya disela-sela pertemuan bersama dengan Pjs Bupati di Aula Kantor Distrik Megambilis.

Menurut Kostan, masyarakat Megambilis mengharapkan Pjs Bupati dapat meluangkan waktu untuk kembali menyambangi distrik tersebut dan bermalam bersama-sama dengan masyarakat."Hari ini (kemarin,red) kami ingin bapak bisa kembali kesini lagi untuk melihat kami masyarakat disini,"imbuhnya.

Menanggapi hal tersebut, Pjs Bupati Mamteng, Reky D Ambrauw mengatakan bahwa sebagai Pjs Bupati, dirinya berkewajiban untuk turun langsung melihat kondisi masyarakat serta mendengar masukan dari masyarakat.

"Sebagai Pjs Bupati yang dikukuhkan oleh Wakil Gubernur pada tanggal 14 Februari lalu, saya siap untuk melaksanakan tugas selama bupati dan wakil bupati definitif melaksanakan cuti kampanye diluar tanggungan negara,"ungkapnya.

Reky yang juga Kepala Dinas Perhubungan Provinsi Papua, menegaskan bahwa dirinya siap untuk melaksanakan  penyelenggaraan pemerintahan, pembinaan kemasyarakatan dan pembangunan."Kehadiran saya juga bersama dengan pemerintah daerah untuk melaksanakan pilkada di Mamteng, pada tanggal 27 Juni nanti masyarakat harus datang ke TPS dan mensukseskan pilkada serentak,"tegasnya.[Riri]