Asyik Berenang, Dua Warga Terseret Ombak di Pantai Holtekamp Jayapura

Tim SAR melakukan pencarian korban terseret ombak di pantai Holtekamp Jayapura, Senin (19/12)/Istimewa

JAYAPURA, wartaplus.com – Seorang pemuda bernama Exel (25) dilaporkan hilang terseret ombak saat berenang di Pantai Holtekamp pada Senin (19/12/2022) pagi.

Kepala SAR Jayapura, Sunarto mengatakan, kejadian tersebut terjadi saat korban bersama salah satu rekannya tengah berenang, namun tiba-tiba ombak besar menyeret keduanya kedalam pusaran arus.

“Keduanya sama-sama terseret ombak, namun rekan korban berhasil berenang dan menyelamatkan diri, sementara korban terseret ombak dan masuk dalam pusaran arus dan hilang,” katanya saat ditemui di ruang kerjanya pada Senin siang.

Pasca kejadian, personil SAR dikerahkan untuk melakukan pencarian terhadap korban dibantu aparat kepolisian dan pihak keluarga korban.

“Setelah kami menerima laporan, kami langsung terjunkan personil untuk melakukan pencarian menggunakan Rigit Inflatable Boat (RIB)  dan hingga saat ini proses pencarian masih tengah berlangsung,” bebernya.

Sunarto menambahkan, proses pencarian korban sedikit terhambat karena gelombang tinggi di lokasi kejadian.

“Untuk angin sekitar 2-15 knots, sementara gelombang mencapai 2.50 centimeter dan cukup menghambat dalam upaya pencarian,” tandasnya.**