Kakanwil Kumham Papua Lantik Tiga Kepala Kantor Imigrasi dan Karudenim

Kakanwil Kumham Papua, Anthonius Mathius Ayorbaba melantik pejabat Administrator dan Pengawas di lingkungan Kanwilkumham Papua, Kamis (18/02) pagi/dok.Humas Kanwil Kumham Papua

JAYAPURA, wartaplus.com - Kepala Kepala Kantor Wilayah Hukum dan HAM (Kakanwil Kumham) Papua, Anthonius Mathius Ayorbaba SH, Msi melantik dan mengambil sumpah jabatan pejabat Administrator dan Pengawas di lingkungan Kanwilkumham Papua, Kamis (18/02) pagi.

Pejabat yang dilantik diantaranya Kepala Kantor Imigrasi Kelas I TPI Jayapura, Rivandhi Rivai SH, Kepala Kantor Imigrasi kelas II TPI Mimika, A. Purwanto SH.MM, Kepala Kantor  Kelas II TPI Merauke Togol Situmorang SH, dan Kepala Rumah Detensi Imigrasi Jayapura, Ben Yuda Karubaba SH serta sejumlah pejabat pengawas lainnya.

Dalam arahannya, Kakanwil Kumham Papua menuturkan, kebutuhan organisasi rotasi dan promosi tentu memilki tujuan agar semua diberi tanggung jawab dalam meningkatkan  kapasitas dan juga kinerja sesuai dengan kompetensi yang dimiliki, guna memenuhi persiapan jabatan lebih tinggi

"Kementerian Hukum dan HAM adalah salah satu kementerian yang bergerak cepat dengan  berbagai perubahan dan dinamika yang harus dilakukan sesuai arahan Menteri," ujar Ayorbaba

Hasil kerja diukur dengan kualitas kerja keras, cepat dan wujud komitmen bersama sehingga dalam pelantikan ini, Ayorbaba meminta para pejabat yang dilantik dapat memahami dengan baik dan benar bahwa mereka telah bersumpah kepada Tuhan, bangsa dan negara untuk menjalankan tugas dan tanggung jawab denggan sebaik baiknya

"Meski dalam implementasinya ada berbagai aturan dan kewenangan yang jadi bagian terpenting yang tidak terpisahkan. Tentunnya ini menjadi tanggung jawab kita sebagai pimpinan," kata Ayorbaba

Ia menjelaskan, target program kerja Kanwil Kumham Papua di 2021 yakni ada program TIVA (Tranformasi, Impelementasi, Visibilitas (kelayakan) dan Aktualisasi)

"Semua yang dilantik hari ini harus menjadi rule model, bagian penting untuk meggerakan perubahan. Saya yakin semua pejabat yang dilantik hari ini memiliki kompetensi, kapabilitas, integritas yang terbaik untuk memiliki tanggung jawab tersebut, sehingga mari kita bersinegri untuk membangun kinerja kita," ajak Ayorbaba

Kepada pejabat yang baru, Ayorbaba menyampaikan ucapan selamat datang, selamat bergabung kepada setiap UPT dan pejabat yang baru.

"Mari kita jadikan tanah papua menjadi tanah impian kita dan kita melaksanakan dengan penuh sukacita dan kebahagiaan. Seperti filosofi siapa yang bekerja dengan jujur di tanah ini, akan mendapatkan tanda heran yang satu ke tanda heran yang lain," ucap mantan Kepala Lapas Abepura Jayapura ini

Sedangkan kepada pejabat yang baru, Ayorbaba menyampaikan terima kasih, karena sudah bekerja, melayani dengan penuh semangat dan tanggung jawabnya dengan baik.**